WIKA Beton Gelar Buka Bersama Rayakan HUT Ke-27

WIKA Beton Gelar Buka Bersama Rayakan HUT Ke-27

Tepat pada tanggal 11 Maret 2024 ini, tidak terasa sudah genap 27 tahun lamanya, PT Wijaya Karya Beton Tbk (WIKA Beton) telah berkarya membangun Indonesia. Tanpa henti, WIKA Beton terus konsisten memberikan sumbangsih terbaik bagi bangsa. Rasa syukur tak terhingga kemudian diwujudkan dalam agenda Buka Puasa Bersama para pegawai WIKA Beton pada hari Rabu (20/3) sore di Jakarta.

Sebanyak kurang lebih 400 pegawai Kantor Pusat dan unit kerja WIKA Beton yang berlokasi di Jabodetabek meramaikan agenda ini. Suasana semakin semarak dengan kehadiran para tim manajemen yang lalu serta para purnabakti yang ikut berkumpul menyambung silaturahim, bercengkrama bersama insan WIKA Beton lainnya. Tak lupa, direksi dari PT Wijaya Karya (Persero) Tbk (WIKA) selaku induk perusahaan juga turut datang pada sore hari tersebut.

Termasuk dalam rangkaian acara puncak perayaan ini di antaranya adalah pengumuman pemenang WIKA Beton Awards 2024, penyerahan penghargaan Satya Karya bagi pegawai dengan masa bakti 10 hingga 35 tahun, serta launching logo baru serta tampilan website baru WIKA Beton. Tentu saja, untuk semakin menyemarakkan agenda, panitia turut membagikan berbagai doorprize mulai dari voucher belanja, rice cooker, juicer, smartphone, hingga hadiah utama yakni perjalanan ibadah.

Jatuh di bulan Ramadhan, kekhidmatan perayaan Dirgahayu WIKA Beton ke-27 semakin disempurnakan dengan kehadiran Ustadz H. Das`ad Latif, dai kondang asal Makassar, Sulawesi Selatan. Beliau membawakan ceramah tentang `Transformasi dalam Perspektif Islam Menuju Kejayaan`. Materi ini sejalan dengan tema besar HUT WIKA Beton ke-27 yakni `Transform Then Glory` atau Transformasi Menuju Kejayaan. Di sela-sela khutbahnya, Ustadz Das`ad mengingatkan insan WIKA Beton untuk selalu jujur dalam bekerja.

Acara kemudian diakhiri dengan buka puasa bersama dan dilanjutkan dengan shalat maghrib berjamaah, serta shalat tarawih di Masjid WIKA Beton Amanah, Jakarta.

Semoga WIKA Beton semakin jaya! Jaya! Jaya!

 

WIKA Beton Hosts Iftar Gathering to Celebrate 27th Anniversary

On March 11, 2024, PT Wijaya Karya Beton Tbk (WIKA Beton) proudly marked 27 years of contributing to Indonesia’s development. To express gratitude for its journey and achievements, WIKA Beton held a Buka Puasa Bersama (Iftar Gathering) on Wednesday afternoon (March 20) in Jakarta.

The event was attended by approximately 400 employees from the Head Office and WIKA Beton units across Jabodetabek. Adding to the celebratory atmosphere were members of the management team, retirees reconnecting with their colleagues, and executives from PT Wijaya Karya (Persero) Tbk (WIKA), the parent company.

The gathering featured key highlights of the 27th Anniversary celebration, including:

Announcement of WIKA Beton Awards 2024 winners.
Recognition of Satya Karya Awards for employees with 10 to 35 years of service.
Launch of WIKA Beton’s new logo and updated website.
Exciting door prizes, including shopping vouchers, rice cookers, juicers, smartphones, and the grand prize—an Umrah pilgrimage trip.
Falling during the holy month of Ramadan, the event was made even more special with a sermon by the renowned preacher, Ustadz H. Dasad Latif, from Makassar, South Sulawesi. He delivered an inspiring talk titled “Transformation in Islam’s Perspective Towards Glory”, aligning with the event’s theme: “Transform Then Glory.” In his sermon, Ustadz Dasad encouraged all WIKA Beton personnel to uphold honesty in their work.

The celebration concluded with a communal iftar, followed by Maghrib prayers, and Tarawih prayers at the Masjid WIKA Beton Amanah in Jakarta.

Here’s to WIKA Beton’s continued success and glory! Jaya! Jaya! Jaya!

Share:

Lainnya

Send Us A Message

Send Us A Message